Final Fantasy VII Akan Segera Hadir di Android dan iOS?


Seperti yang kamu ketahui Square Enix (SE) mempunyai project besar untuk melakukan porting untuk semua seri Final Fantasy ke platform mobile (iOS dan Android). Kita sendiri telah melihat seri Final Fantasy I sampai V di iOS dan Android. Bahkan SE juga telah merilis game Final Fantasy yang khusus dikembangkan untuk mobile games seperti FF All The Bravest.
Tapi pertanyaannya sebenarnya, kapan Final Fantasy VII akan tersedia? Kenapa Final Fantasy VII? Karena menurut saya pribadi Final Fantasy VII adalah pusat dari seluruh seri Final Fantasy. Final Fantasy VII adalah game 3D pertama dari seri FF dan karakter yang ada dalam game ini juga sangat kuat dan meninggalkan kesan mendalam. Siapa yang bisa melupakan Sephiroth dan Cloud Strife, bukan?
Final Fantasy VII | Screenshot
Di bawah ini adalah jadwal release beserta harga dari game Final Fantasy untuk iOS. Sedangkan untuk Android sedikit lebih lambat namun tetap direlease dan sampai saat ini belum ada seri yang dilewatkan.
- Final Fantasy I – Release 25 Februari 2010 – Rp. 89.000
- Final Fantasy II – Release 25 Februari 2010 – Rp. 89.000
- Final Fantasy III – Release 24 Maret 2011 – Rp. 149.000
- Final Fantasy IV – Release 20 December 2012 – Rp. 149.000
- Final Fantasy V – Release 28 Maret 2013 – Rp. Rp. 149.000
- Final Fantasy VI – ???
- Final Fantasy VII – ???
Dari seri ke III Square Enix sudah mematok harga Rp. 149.000, jadi tidak aneh kalo FF VI dan VII juga mempunyai harga yang sama. Namun jika kita melihat siklus release mereka maka hampir tidak ada pola sama sekali. FF I & II direlease pada hari yang sama, sedangkan FF III membutuhkan waktu 1 tahun kemudian, FF IV muncul 1 tahun lebih kemudian namun FF V muncul 4 bulan sesudahnya.
Final Fantasy IV | Screenshot 2
Kemungkinan besar ada 2 team (atau mungkin lebih) yang mengerjakan seri ini secara pararel. Itu mungkin kenapa Final Fantasy IV dan V dapat dirilis hampir bersamaan. Selain itu Final Fantasy V juga tidak mengalami perubahan gaya grafis (tetap menggunakan 2D, walaupun dibuat ulang secara HD) sehingga mempercepat proses portingnya.
Jika Final Fantasy VI tidak dibuat secara 3D maka saya cukup yakin kita dapat menikmatinya akhir tahun ini dan itu artinya Final Fantasy VII dapat kita nikmati sekitar pertengahan-akhir tahun 2015. Kamu mungkin berpikir bahwa 2015 masih cukup lama, tapi justru hal ini bisa kamu manfaatkan untuk menabung. Kebanyakan gamer mobile selalu protes dengan harga game Square Enix yang mahal, namun sekarang kamu punya hampir 2 tahun untuk menabung :) jadi tidak ada alasan lagi untuk tidak membeli Final Fantasy VII pada saat release nanti.
Stay tuned terus mendapatkan update Final Fantasy dari Sop Gadget
Jika anda repot untuk mendownload atau membeli game ini dengan harga yang mahal kami menyediakan layanan game ini dengan harga yang murah





Share this post :

Posting Komentar

Test Sidebar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Sop Gadget - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger